Share this:

PANTOPUMP 40 MG TAB

Principal : INTERBAT
Golongan : OBAT KERAS

Komposisi :

Pantoprazole 40 mg

Indikasi :

PANTOPUMP merupakan obat yang mengandung Pantoprazole. Pantoprazole termasuk golongan penghambat pompa proton/proton pump inhibitors (PPI). Obat ini gunakan untuk ulkus duodenum, ulkus lambung, refluks esofagus (sedang dan berat), dan Sindrom Zollinger-Ellison. Pantoprazole bekerja dengan menghambat sistem enzim adenosin trifosfatase hidrogen-kalium (pompa proton) dari sel parietal lambung. Dalam penggunaan obat ini harus SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Pembelian obat ini memerlukan edukasi terkait penggunaan atau pengonsumsian obat yang tepat dan aman yang akan dikenakan biaya.

Dosis :

Telan utuh dengan air 1 jam sebelum sarapan. Jangan dikunyah atau dihancurkan. Dalam terapi kombinasi untuk pengatasan H.pylori, tablet ke-2 (40 mg) diberikan sebelum makan malam.
 
Kemasan : Box
, 1 Strip @ 7 kaplet Salut Selaput

No. registrasi : DKL1617627207A1